Guru Honorer Ini Tidak Digaji 2 Bulan dan Tidur Di Sekolah, Tak Disangka Murid-muridnya Melakukan Hal Ini!

Menjadi guru adalah pekerjaan yang sangat mulia. Banyak tantangan yang harus mereka hadapi namun sedikit imbalan yang mereka terima. Tidak heran jika tidak banyak orang yang mau menjadi guru.

Berbeda dengan Bruno Rafael Paica, dia tahu betul kalau dia akan menghadapi banyak tantangan sebagai guru pengganti di Brasil.

Sponsored Ad

Bruno adalah guru honorer yang namanya tidak termasuk dalam daftar karyawan yang mendapatkan gaji. Dia bahkan tidak dibayar selama 2 bulan penuh. Meski begitu dia tetap datang ke sekolah dan mengajar seperti guru lainnya.

Namun, 1 hal yang dia tidak tau adalah bahwa murid-muridnya merencanakan sesuatu untuknya.

Sponsored Ad

Dalam sebuah video yang diunggah di Facebook terlihat bahwa para muridnya tampak bersikap lebih baik dari biasanya sehingga membuatnya penasaran.

Para siswa lalu memintanya membaca sesuatu di luar jendela. Sang guru pun akhirnya melakukan apa yang diminta sebelum mereka memintanya membaca catatan yang mereka tulis di setiap meja.

Lalu Bruno berjalan menuju mejanya setelah berkeliling kelas. Saat itulah dia menemukan sebuah kotak kecil. Dia terharu saat mengetahui murid-muridnya mengumpulkan dana baginya. Kotak itu isinya uang tunai yang dikumpulkan oleh para siswa. Para siswanya ternyata tau tentang apa yang ia alami dan mereka berharap apa yang mereka lakukan bisa membantunya memenuhi kebutuhan hidup sehari-hari.

Sponsored Ad

Bruno sangat tersentuh dan menangis karenanya. Sungguh inspiratif sekali ya tindakan anak-anak ini. Kiranya kita pun juga selalu diingatkan untuk melakukan kebaikan tanpa pamrih di mana pun kita berada.     


Sumber: Intisari

Kamu Mungkin Suka