Ia Menaburkan Garam Pada Permukaan Talenan, Siapa Sangka Hasilnya Luar Biasa Fantastis!

Ladies, yang suka masak pasti sudah sangat familiar dengan yang namanya telanan. Telanan biasanya ada yang terbuat dari kayu dan ada pula yang terbuat dari plastik. Keduanya mempunyai kelebihan dan kekurangan masing-masing. Telanan kayu biasanya agak susah untuk dibersihkan. Kebayang dong kalau jamuran dan bau nggak enak banget dipakainya.

Tips kali ini yaitu cara membersihkan telanan kayu agar tidak berjamur dan terhindar dari bau amis. Caranya sangat mudah. Baca artikelnya sampai selesai ya.

Sponsored Ad

1. Pastikan talenan kayu langsung dicuci setelah digunakan untuk meminimalisir tumbuhnya jamur dan bakteri

Segera membersihkan talenan kayu dengan sabun setelah dipakai akan menghambat pertumbuhan jamur dan bakteri. Setelah digosok dengan sabun, bilas talenan di bawah air yang mengalir agar nggak ada sabun yang tersisa. Ingat ya, jangan direndam!

Sponsored Ad

2. Bersihkan dan gosok talenan kayu dengan garam kasar lalu rendam dengan air panas

Kamu cukup gosokkan permukaan talenan dengan garam kasar hingga bersih. Kemudian rendam di dalam air hangat sambil digosok-gosok dengan spons lembut. Kandungan dalam garam akan melepas sisa daging dan sayuran yang mungkin menempel pada permukaan talenan. Jangan lupa juga bilas di bawah air mengalir.

Sponsored Ad

3. Rendam talenan kayu dalam air yang telah diberi cuka. Selain bersih, talenan kayu juga jadi bebas bau

Gunakan larutan cuka untuk membersihkan talenan kayu  yang kotor. Rendam talenan kayu selama beberapa menit pada larutan cuka untuk merontokkan kotoran juga menghilangkan aroma yang nggak sedap. Bilas di bawah air mengalir dan keringkan dulu sebelum disimpan.

Sponsored Ad

4. Gosokkan permukaan talenan kayu dengan potongan lemon yang dicampur dengan garam

Siapkan lemon, potong menjadi dua bagian. Taburi garam kasar di atas permukaan talenan kayu. Gosokkan potongan lemon di atas permukaan talenan yang telah diberi garam tadi. Setelah itu bilas dengan air hangat sampai bersih. Kalau sudah, jangan langsung disimpan, keringkan dulu di bawah sinar matahari biar nggak lembap dan tumbuh jamur, ya!

Sponsored Ad

5. Gosok dengan pasta yang terbuat dari campuran soda kue, garam, air

Bersihkan talenan kayu menggunakan campuran pasta pembersih yang bisa kamu bikin sendiri dari soda kue, garam, dan air masing-masing satu sendok makan. Setelah bahan pasta dibuat, oleskan secara merata di atas papan yang akan dibersihkan. Diamkan sejenak lalu gosok sedikit demi sedikit hingga rontok kotorannya. Bilas sampai bersih dan keringkan.

Sponsored Ad

6. Gunakan cuka dan hidrogen peroksida agar talenan kayu bebas noda dan bau, juga terhindar dari jamur dan bakteri

Siapkan dua handuk kertas atau tisu, sedikit cuka dan beberapa hidrogen peroksida. Basahi salah satu tisu dengan menggunakan cuka, sedang tisu lainnya untuk membungkus hidrogen peroksida. Lap talenan kayu dengan tisu yang dibasahi cuka, setelah itu, sapu permukaan yang telah dilap tadi dengan tisu yang diberi hidrogen peroksida. Bilas dan keringkan.

Selain 6 cara membersihkan talenan di atas, baiknya jangan gunakan talenan kayu yang retak atau tergores karena celah tersebut bisa jadi sarang pertumbuhan jamur dan bakteri. Semoga bermanfaat, ya!

Sumber: hipwee

Kamu Mungkin Suka