Habiskan 197 Hari Di Luar Angkasa, Astronot Ini Mengalami Hal Aneh Saat Kembali Menapak di Bumi!

Setelah menghabiskan 197 hari di luar angkasa, akhirnya Astronot A.J. (Drew) Feustel kembali ke bumi. Namun, sekembalinya dia ke planetnya sendiri, sebuah hal mencengangkan malah terjadi.

Cukup lama berada di luar angkasa ternyata bisa membuat hal-hal sederhana seperti berjalan kaki menjadi sangat sulit. Di akun Twitternya, Feustel membagikan video pengalamannya beradaptasi kembali dengan gravitasi bumi.

Sponsored Ad

Dalam video yang diunggahnya, Feustel terlihat sangat rapuh dan mengalami kesulitan berjalan layaknya seorang bayi. Bahkan, untuk mencapai jarak pendek pun, Feustel harus berjuang dengan sangat keras.

"Selamat datang di rumah # SoyuzMS09! Pada tanggal 5 Oktober inilah yang tampak seperti mata berjalan dengan tumit tertutup setelah 197 hari di @Space_Station selama percobaan Uji Coba. Saya berharap kru yang baru kembali merasa jauh lebih baik. Kredit video @IndiraFeustel," tulis @Astro_Feustel

Sponsored Ad

Menurut NASA, Feustel, seorang komandan ekpedisi 56 Drew, dan seorang Insinyur Penerbangan Ricky Arnold berhasil menyelesaikan wahana antariksa ke enam di Stasiun Luar Angkasa Internasional tahun ini.

Video yang diunggah oleh Feustel pun menjadi viral dan mendapatkan respon positif dari para netizen. Mereka berharap Feustel bisa cepat pulih sehingga bisa berjalan dengan normal kembali.

Sponsored Ad

Setelah kembali ke bumi, para astronot dan kosmonot memang harus melalui serangkaian tes fisik dan medis untuk melihat bagaimana kondisi tubuh mereka setelah bertahan hidup di ruang angkasa. Data seperti itu sangat penting bagi NASA karena agensi bersiap mengirim manusia untuk misi yang lebih lama di luar angkasa.


Para ilmuwan perlu memahami dengan tepat bagaimana tubuh manusia bereaksi terhadap penerbangan luar angkasa jangka panjang dan tanpa bobot hingga paparan radiasi. Hal ini untuk mempersiapkan kalau-kalau suatu hari nanti manusia akan dikirim ke Planet Mars.


Sumber: suar


Kamu Mungkin Suka