Merasa Belum Punya Agama Yang Jelas, “Titiek Puspa : Selama Ini Hanya Ngobrol Dengan Tuhan”

Titiek Puspa mengakui baru menjalankan ibadah salat yang sungguh-sungguh sejak tahun 1989. Sebelumnya, artis yang akan memasuki usia ke 75 tahun ini menganggap salat hanya bersifat ngobrol dengan Tuhan.

"Makanya saya sebelum punya agama yang pasti, tapi sembah yang baru tahun 1989. Biasanya ngobrol sama tuhan," kata Titiek saat ditemui di Gedung Nyi Ageng Serang, Kuningan, Jakarta Selatan.

Sponsored Ad

Menurut Titiek, awalnya dia mengerti tentang agama karena didorong oleh seseorang untuk mengikuti pekerjaan di Madinah. Namun, Titiek sempat menolaknya.

"Sembahyang saja enggak bisa, memang mau ditempeleng Tuhan. Saya bilang enggak. Terus dikuping saya, umrah, umrah. Waktu itu saya tanya ke Edi Sud, terus saya dikasih video (belajar salat), terus saya belajar dan bisa," katannya.

Setelah meyakinkan untuk berangkat ke Madinah, Titiek Puspa pun mengalami kejadian yang sangat unik hingga dirinya yakin dengan agamanya.

Sponsored Ad

"Pas sampai sana sekitar jam 12 siang, ya Tuhan indah sekali (lihat masjid). Terus pas salat tiba-tiba saya lupa semua (bacaannya). Akhirnya pas salat, yang di samping saya sampai cekikikan. Soalnnya saya kan ngomong langsung. 'Ya Tuhan kok saya lupa semua'. Akhirnnya ada bidadari cantik ngasih saya tasbih, terus saya ngucapin terimakasih kepada Tuhan pas nengok lagi sudah enggak ada," kenangnya.


Sumber : okezone 

Kamu Mungkin Suka